Akibat minim pendaftar, ujian nasional perbaikan (UNP) akhirnya diperpanjang. Seharusnya masa pendaftaran berakhir 16 Juli lalu. Namun Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) memperpanjang masa pendaftaran UNP hingga 5 Agustus mendatang. Data yang berhasil dihimpun, hingga saat ini baru 3 orang Alumni SMA Negeri 1 Maniangpajo yang telah melakukan pendaftaran. Mengikuti UNP memang tidak wajib. Namun, bagi yang akan memperbaiki nilai diharapkan untuk ikuti UNP tersebut. Peserta yang sudah melakukan pendaftaran, kembali harus melakukan daftar ulang pada 9 hingga 11 Agustus mendatang |
Berita >